CIKARANG SELATAN, Bekasicyber.id - Program Siap Melayani Mudah Prosesnya (Simpro) 'jemput bola' yang digelar oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bekasi di akhir pekan kembali mendapat sambutan positif dari masyarakat. Program ini bertujuan untuk memfasilitasi warga Desa Serang, Kecamatan Cikarang Selatan dalam mengurus dokumen kependudukan.
Yayat Chandrahayat, Kepala Unit Pelayanan Adminduk Cikarang Selatan, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kemudahan yang diberikan kepada warga yang ingin memperbarui data kependudukan atau memperbaiki data yang ada.
"Kegiatan di Desa Serang kemarin berjalan dengan baik, warga sangat antusias terlihat dari banyaknya antrian di luar kantor desa. Berkat bantuan dari Aparatur Desa, alhamdulillah semua kebutuhan warga bisa terpenuhi dengan baik," kata Yayat pada Senin (15/01/2024).
Yayat melanjutkan, sebagian besar warga yang datang mengurus KIA (Kartu Identitas Anak). Selain itu, pihaknya juga menawarkan beberapa layanan lain seperti perekaman biometrik KTP-Elektronik, Aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD), serta pengajuan Akta Kelahiran dan Akta Kematian.
"Ini merupakan komitmen Disdukcapil Kabupaten Bekasi untuk memberikan pelayanan yang mudah, cepat dan ramah sesuai dengan tagline Simpro yaitu Siap Melayani Mudah Prosesnya. Jika ada warga yang belum terlayani kemarin, kami sarankan untuk datang ke Kantor Kecamatan atau mengunjungi Pos Pelayanan Adminduk yang ada di Lantai 2 Pasar Sentral," ujarnya.
Di sisi lain, Kepala Desa Serang, Irwan Handoko, mengapresiasi kehadiran layanan Adminduk yang diinisiasi oleh Disdukcapil Kabupaten Bekasi di wilayahnya. Ia menilai bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat yang kesulitan menyelesaikan dokumen kependudukan di hari kerja.
"Kami atas nama Pemerintah Desa Serang, mengucapkan terimakasih atas kegiatan dari Disdukcapil Kabupaten Bekasi yang telah menyediakan layanan Adminduknya di akhir pekan ini, warga kami sangat bersemangat mengantri sejak jam 9 pagi sampai ke halaman kantor desa, dan alhamdulillah semua berjalan tertib dan lancar," tuturnya.
Irwan menambahkan, untuk mendukung kelancaran kegiatan tersebut ia juga menginstruksikan jajarannya baik Aparatur Desa, RT/RW, Linmas, hingga Ibu PKK dan Kader Posyandu untuk mendampingi warga dan petugas dari Disdukcapil, sehingga warga yang datang bisa mengikuti antrian dengan tertib dan juga dibantu untuk mengisi form-form dan melengkapi dokumen yang dibutuhkan
"Alhamdulillah kami dari keluarga besar Pemerintah Desa Serang semuanya turut hadir dan terlibat mendampingi kegiatan tersebut, sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Kedepan, kami juga berharap kegiatan pelayanan serupa bisa di gelar kembali guna memenuhi kebutuhan administrasi kependudukan khususnya bagi warga Desa Serang," harapnya. (arf)