Petugas sedang melakukan pemeliharaan jalan. |
Pemeliharaan dilakukan di sepanjang KM 37+887 hingga KM 37+882 dan KM 37+730 hingga 37+773 menuju Jakarta, termasuk lajur 1 dan bahu jalan, dari Senin (19/02) pukul 10.00 WIB hingga Rabu (21/02) pukul 20.00 WIB.
Amri Sanusi, Senior Manager Representative Office 1 PT JTT, menegaskan bahwa operasional jalan tol baik menuju Jakarta maupun Cikampek tidak terganggu dan tetap berjalan normal.
Sebagai langkah antisipasi, PT JTT telah menyiapkan strategi mitigasi termasuk pengalihan lalu lintas, penyempitan area kerja, serta persiapan contraflow jika terjadi kepadatan kendaraan. Koordinasi intensif juga dilakukan bersama Kepolisian Patroli Jalan Raya (PJR) dan PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) untuk pengaturan lalu lintas yang efektif.
Untuk memastikan informasi pekerjaan pemeliharaan sampai kepada pengguna jalan, PT JTT telah melakukan sosialisasi melalui pemasangan spanduk dan Dynamic Message Sign (DMS) di kedua arah jalan tol.
PT JTT meminta maaf atas segala ketidaknyamanan selama proses pemeliharaan dan menghimbau pengguna jalan untuk merencanakan perjalanan dengan bijak, memeriksa kondisi kendaraan, memastikan saldo uang elektronik, dan mengisi bahan bakar sebelum berangkat.
"Pengguna jalan juga diingatkan untuk selalu waspada dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas, khususnya di area pekerjaan," kata Amri. (din)