tRbFFwIJXCPvDkjdZ6hw7BrVzKSmv3z6tIDMFXHn
Bookmark

Tri Adhianto Dorong Sungai Cikeas Bekasi Jadi Destinasi Sport Tourism melalui Susur Sungai

 

Calon Wali Kota Bekasi Tri Adhianto saat melakukan susur sungai Cikeas.
JATISAMPURNA, Bekasicyber.ID – Sebagai upaya untuk mendorong Kota Bekasi sebagai destinasi wisata berbasis Sport Tourism, Calon Walikota Bekasi, Tri Adhianto mengungkapkan rencananya untuk mengembangkan Sungai Cikeas yang berada di wilayah Kota Bekasi menjadi objek wisata yang menarik.

Ditemui di Jatirangga, Kecamatan Jatisampurna (12/10/2024), Tri bersama warga sekitar menggelar kegiatan susur sungai untuk melihat langsung kondisi sungai sekaligus membersihkan sampah yang ada di sepanjang aliran sungai. 

“Kita ingin cek kondisi dan eksplorasi, Kami melihat Sungai Cikeas punya potensi untuk dikembangkan menjadi destinasi sport tourism, sekaligus memperkuat kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan.” Jelasnya.

Selama kegiatan susur sungai, Tri Adhianto beserta warga melakukan aksi bersih-bersih di sekitar Sungai Cikeas, mengumpulkan sampah yang mengotori sungai. 

"Kita punya visi untuk menjadikan Bekasi sebagai kota yang lebih hijau, sehat, dan memiliki daya tarik wisata. Potensi seperti ini akan membuka peluang baru, baik bagi perekonomian lokal maupun bagi pelestarian lingkungan," ujarnya.

Tri Adhianto juga menyoroti potensi besar sport tourism di Kota Bekasi, dengan Sungai Cikeas sebagai salah satu titik awal pengembangan. 

"Kita ingin Sungai Cikeas ini menjadi destinasi wisata yang unik, di mana masyarakat bisa berolahraga seperti susur sungai, jogging, dan bersepeda, sambil menikmati pemandangan alam yang masih asri. Bekasi masih punya peluang besar untuk mengembangkan sektor ini," jelasnya.

Kegiatan susur sungai ini tidak hanya melibatkan masyarakat sekitar, tetapi juga komunitas-komunitas lingkungan yang mendukung program kebersihan dan pelestarian ekosistem sungai. 

"Kedepannya kita ingin, kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat dapat membuahkan hasil yang nyata. Tidak hanya bermanfaat bagi lingkungan dari sisi kelestarian alam tapi juga membangun kebanggaan warga akan kotanya sendiri," tambah Tri.

Melalui kegiatan susur sungai ini, dirinya berharap dapat membuka kesadaran masyarakat dan pelaku industri pariwisata bahwa Kota Bekasi memiliki banyak potensi yang dapat dikembangkan lebih lanjut. Wisata sport tourism, seperti susur sungai, diharapkan dapat menjadi salah satu alternatif baru bagi warga Bekasi dan sekitarnya untuk berlibur tanpa harus bepergian jauh.

“Ya harapannya ini menjadi langkah awal untuk membuka lebih banyak destinasi wisata baru di Kota Bekasi, yang akan berdampak positif pada kelestarian lingkungan, peningkatan ekonomi lokal serta memajukan sektor pariwisata kota,” tutupnya. (Mr. Y)