tRbFFwIJXCPvDkjdZ6hw7BrVzKSmv3z6tIDMFXHn
Bookmark

Pemudik Luar Jawa Mulai Padati Terminal Bus

Pemudik mulai berdatangan ke terminal Kota Bekasi.

Bekasicyber.ID, BEKASI TIMUR - H-8 terminal bus Kota Bekasi mulai dipadati pemudik tujuan luar Jawa. Para pemudik banyak didominasi tujuan Sumatera dan sekitarnya.

Randy, salah satu pemilik po bus mengungkapkan bahwa sudah mulai beroperasi 24 jam penuh sejak H-10. Guna melayani pemudik, dirinya terpaksa memperkerjakan tenaga tambahan dengan pola 3 shif.

"Ya pelajaran pada arus mudik sebelumnya saja, kita stand by karena tidak bisa diprediksi. Dari landai bisa langsung tiba-tiba ramai," terang Randy, Sabtu (22/3/2025).

Pantauan dilapangan para pemudik terlihat sudah mulai memadati antrian po bus, tujuan Sumatera seperti Lampung, Palembang dan Jambi. Pemudik tampak bersama keluarga dan membawa banyak barang bawaan antri untuk membeli tiket Po Bus.

"Saya kejar hari ini sebelum biayanya naik lebih tinggi lagi. Ini saja biasa Rp 280 ribu sudah mulai naik menjadi Rp 380 ribu. Soalnya nanti hari senin saya dengar akan makin naik jadi Rp 650 ribu'," jelas Santy, salah seorang pemudik tujuan Baturaja, Palembang, pada pewarta.

Kenaikan biaya angkutan diperkirakan akan terus berangsur naik secara bertahap hingga 100 persen pada H-3. (Yan)