![]() |
Kunjungan jajaran Dinas Pendidikan Kota Bekasi ke BBPMP Jawa Barat, Kamis (10/4/2025). |
Bekasicyber.ID, BEKASI SELATAN – Menyongsong pelaksanaan Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) untuk jenjang SD dan SMP Negeri di Kota Bekasi Tahun Ajaran 2025/2026, Dinas Pendidikan Kota Bekasi melakukan kunjungan kerja ke Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan (BBPMP) Jawa Barat pada Kamis (10/4/2025).
Kunjungan ini bertujuan untuk berkoordinasi dan menyiapkan
mekanisme PPDB Online yang kini bertransformasi menjadi SPMB. Turut hadir dalam
pertemuan tersebut Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Warsim Suryana,
bersama Kepala Bidang Pembinaan SMP, Samsu, serta Kabid PAUD Diknas, Epih
Hanafi.
Rombongan disambut oleh Kepala Bagian Umum BBPMP Jabar,
Mardi Wibowo, beserta Tim Kerja Wali Wilayah. Diskusi berfokus pada regulasi
SPMB, termasuk pengaturan jumlah siswa per rombongan belajar (rombel).
Warsim menyampaikan bahwa SPMB diharapkan dapat memperluas
akses pendidikan berkualitas bagi seluruh calon siswa, tanpa terkendala latar
belakang. Ia juga menekankan pentingnya prinsip objektivitas, transparansi, dan
akuntabilitas dalam pelaksanaannya.
"Melalui koordinasi ini, kami optimis SPMB di Bekasi
akan berjalan lebih lancar dan mengalami peningkatan dibanding tahun-tahun
sebelumnya," kata Warsim. (Dn)